Japan Beauty Week 2014

Monday, January 27, 2014

Sabtu lalu saya diundang BBlog untuk mengisi talkshow di Plaza Senayan, atrium open space lantai 1 bersama bloggers lainnya Marsha dan Vhei. Event Japan Beauty Week diisi oleh berbagai brand kecantikan asal negeri sakura. Kemarin itu saya berbagi seputar pengalaman dengan produk skincare dan kebiasaan merawat wajah sehari-hari. Lalu disana saya diperkenalkan dengan Hada Labo, sebuah merek ternama di Jepang yang berhasil menjual 1 botol Ultimate Whitening Lotion dalam setiap 2 detik.

Satu hal yang menarik menurut saya, Jepang itu penuh inovasi canggih dan saya baru tahu kalau salah satu rahasia orang Jepang awet muda karena menjaga Hyaluronic Acid, yang mana merupakan salah satu kandungan penting untuk menambah kelembaban secara intensif, sehingga kulit akan terasa tetap elastis.

Apa itu Hyaluronic Acid (atau disingkat HA)? HA adalah suatu zat yang terdapat pada seluruh jaringan tubuh manusia, yang berfungsi mengikat air. HA pada tubuh banyak ditemukan pada: Sendi, Kulit, Mata, Gusi, Rambut. Namun akibat dari bertambahnya usia, maka kandungan Hyaluronic Acid akan semakin berkurang.

Secara umum fungsi HA pada kulit :
  • Melembabkan kulit dengan mengikat air.
  • Mengisi celah yang kosong pada kulit.
  • Meningkatkan metabolisme kulit.
  • Meningkatkan elastisitas kulit.
  • Mengurangi garis-garis halus pada wajah.
  • Mengaktifkan kembali sel matrik, pembentukan kolagen.

Nah oleh karenanya Hada Labo mengeluarkan produk andalan yang mengandung HA. Tidak heran mengapa di Jepang sana sangat laku, dan akhirnya sejak tahun lalu Hada Labo hadir di Indonesia. Produk Hada Labo sendiri tidak mengandung bahan tambahan lain seperti zat pewarna, zat pewangi, mineral oil, atau zat tambahan lainnya yang tidak diperlukan oleh kulit. Dengan PH yang disesuaikan dengan PH kulit, sehingga dapat menghindarkan dampak iritasi pada kulit. It's nice to know a product with this super benefit. Varian produk Hada Labo sendiri juga ternyata banyak sekali, silahkan cek disini. Saat dicoba, Hada Labo tidak lengket karena bentuknya cairan yang lebih mirip mineral water. Betul-betul ringan sekali. Definitely worth to try.

Usai dari talkshow, saya langsung menuju ke fX Sudirman untuk menghadiri ulang tahun TheUrbanMama.com yang ke 4. Casa Elana mengisi slot fashion show yang diisi oleh para ibu dan anaknya, karena bertema baju breastfeeding. It was fun dan kaget juga melihat Lola bisa percaya diri berjalan di catwalk. Senang sekali bisa mengisi weekend dengan kegiatan seru dengan anak.

  • Share:

You Might Also Like

0 comments